Inspektorat Daerah Kota Bogor mempertahankan Sertifikat Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) SNI ISO 37001:2016

Admin 2022-11-09



Selama 2 hari, Selasa (08/11/2022) s.d Rabu (09/11/2022) Inspektorat Daerah Kota Bogor telah dilakukan Survailen 1 Sistem Manajemen Anti Penyuapan SNI ISO 37001:2016 oleh auditor eksternal lembaga sertifikasi PT. Mutu Hijau Indonesia. 

Banyak temuan positif yang di terima oleh Inspektorat Daerah Kota Bogor. Sejak awal Inspektur Daerah Kota Bogor Drs. Pupung W. Purnama, M.Si.,QGIA sudah konsisten dan berkomitmen dengan baik untuk menerapkan SMAP SNI ISO 37001:2016 dengan menekankan pada Integritas, Transparansi, Tata Kelola/Manajemen yang terukur, Profesional dan menghilangkan Stigma negatif adanya Audit transaksional. Selain itu juga tersedianya SDM yang kompeten untuk menunjang penerapan SMAP SNI ISO 37001:2016, Tim yang solid serta Dokumentasi yang rapih dan cepat tersedia pada saat proses Audit.

Atas komitmen bersama seluruh pegawai dalam mengimplementasikan standar2 yang telah ditentukan, Ketua Tim Auditor menyimpulkan dengan resmi Inspektorat Daerah Kota Bogor mempertahankan Sertifikat Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) SNI ISO 37001:2016.



Link Galeri : Inspektorat Daerah Kota Bogor mempertahankan Sertifikat Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) SNI ISO 37001:2016

Kolom Komentar