Inspektorat Daerah Kota Bogor Gelar Diklat Pengawasan atas Pendapatan Asli Daerah

Admin 2025-04-21



Bogor – Inspektorat Daerah Kota Bogor menggelar kegiatan Diklat Pelatihan dan Pengawasan atas Pendapatan Asli Daerah (PAD) di lingkungan Inspektorat Daerah Kota Bogor. Kegiatan ini berlangsung di Pusdiklatwas BPKP, Jl. Beringin II, Pandansari, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, dan diikuti oleh pejabat struktural serta seluruh auditor dan PPUPD yang berjumlah 37 orang.

Diklat secara resmi dibuka oleh Wali Kota Bogor, Deddie A. Rachim, yang hadir langsung untuk memberikan arahan sekaligus motivasi kepada para peserta. Dalam sambutannya, beliau menegaskan pentingnya peran Inspektorat sebagai Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) yang merupakan mitra strategis bagi Perangkat Daerah dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Kota Bogor.

“Inspektorat harus mampu mengambil peran sebagai konsultan yang andal bagi seluruh Perangkat Daerah. Tujuan kita bersama adalah meningkatkan PAD sebagai salah satu pilar penting dalam pembangunan Kota Bogor,” ujar Deddie A. Rachim dalam arahannya.

Kegiatan diklat ini akan dilaksanakan selama lima hari ke depan, dan menjadi bagian dari upaya  Inspektorat Daerah Kota Bogor dalam meningkatkan kompetensi para auditor dan PPUPD. Harapannya apabila seorang pegawai dalam sebuah organisasi memiliki kompetensi yang optimal, pegawai tersebut dapat meningkatkan kontribusinya dalam menyelesaikan setiap pekerjaan dan tantangan dengan baik, kemudian jika semua pegawai dapat meningkatkan kontribusinya dengan maksimal, maka organisasi akan mudah untuk dapat mencapai target yang telah ditetapkan.



Link Galeri : Inspektorat Daerah Kota Bogor Gelar Diklat Pengawasan atas Pendapatan Asli Daerah

Kolom Komentar